CONTOH SURAT PERIZINAN KEAMANAN

Surat Perizinan Keamanan

          Oke Saya akan memberikan sedikit ilmu lagi tentang membuat surat yaitu Surat Perizinan Keamanan , surat ini di tujukan untuk Kapolsek atau keamanan di daerah sekitar acara. Namun Surat ini di ajkuan nya apabila ada suatu acara beasar seperti pensi , competisi , atau yang lain nya . Kegunaan nya adalah untuk memohon kepada yang bagian keaman di daerah tertentu untuk memantau terselenggaranya acara.
          Surat ini hanya untuk membuat perizinan agar diizinkan dalam pembuatan acara dan tentang keamanan di daerah tertentu. Surat yang saya contohkan adalah untuk acara Pensi & Compeitisi futsal.
          Semoga contoh surat ini dapat digunakan dengan baik dan sesuai kegunaan nya dan juga tidak disalah gunakan . Contoh ini masih jauh dari kata sempurna , Namun tujuan saya agar dapat digunakan oleh adik kelas saya , Terima kasih.
CONTOH SURAT PERIZINAN KEAMANAN




   ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH ( OSIS )
SMK NEGERI 7 JAKARTA
  Jl. Tenggiri No. 1 Rawamangun, Jakarta Timur


No       : 025/OSIS/SMKN7/III/2013                                                    21 Desember 2012
Lamp   : -
Hal       : Pemberitahuan Kegiatan Pentas Seni dan Kompetisi Futsal
Kepada
                                                                                                             Yth. Kapolsek Pulogadung
Di Tempat
              Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
                     Pertama-tama marilah kita panjatkan puji dan syukur kepada Allah SWT yang telah memberi kita banyak hidayahNya selama ini. Kami selaku anggota Organisasi Intra Sekolah sebagai panitia pelaksana acara Grafika Futsal Competition (GFC) dan Grafika Artistic (GraStic) memberitahukan bahwa akan mengadakan kedua acara tersebut pada :

Hari                    : Sabtu dan Minggu, 4 dan 5 Mei 2013 (GFC)
                             Sabtu, 11 Mei 2013 (GraStic)
Waktu                 : 08.00-17.00
Tempat               : SMK Negeri 7 Jakarta

Besar harapan kami agar pihak Kapolsek Pulogadung dapat memberikan izin jalannya acara. Kurang lebihnya mohon maaf dan terima kasih.
              Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.


              Ketua Pelaksana                                                                              Sekretaris



Andi Wibowo                                                                               Nurul Anisa

Mengetahui / Menyetujui
Kepala SMK N 7 Jakarta



Drs. Hasoloan Pakpahan MPE
NIP : 196007241985031009

Comments